Belum lama ini banyak orang yang beruntung mendapatkan saldo ShopeePay dari campaign aktivasi, lantas bagaimana cara mendapatkanya? Silahkan simak informasi lengkapnya pada berikut.
Shopee kini tidak hanya bisa digunakan untuk berbelanja online saja, akan tetapi juga terus meningkatkan dan menambah layanan baru agar pengguna semakin betah menggunakan aplikasi ini.
Salah satu layanan yang tersedia adalah dompet digital dinamakan dengan ShopeePay. Layanan tersebut mampu mempermudah pengguna dalam melakukan transaksi secara online seperti belanja, bayar tagihan, beli pulsa, dan lainnya.
Untuk bisa betransaksi menggunakan layanan ShopeePay tentu harus melakukan pengisian saldo yang bisa dilakukan melalui Indomaret ataupun transfer bank. Namun belakangan ini banyak pengguna sedang dihebohkan dengan saldo ShopeePay dari campaign aktivasi.
Dengan adanya kejadian tersebut membuat sebagian pengguna penasaran apa itu campaign aktivasi dan bagaimana cara mendapatkan saldo ShopeePay gratis tersebut.
Apa Itu Campaign Aktivasi Shopee?
Perlu diketahui bahwa belum lama ini Shopee telah meliris layanan baru berupa pinjaman online dengan limit mencapai 12 juta, yaitu Spinjam.
Dengan adanya layanan SPinjam, maka pengguna bisa mengajukan pinjaman online melalui aplikasi secara mudah dan proses pencairan dana yang cepat.
Namun untuk bisa mengajukan pinjaman di Shopee, maka pengguna perlu melakukan aktivasi akun terlebih dahulu.
Karena layanan ini masih terbilang baru, sehingga Shopee mengadakan sebuah campaign dimana pengguna yang berhasil mengaktifkan akun SPinjam akan mendapatkan hadiah berupa saldo ShopeePay gratis.
Saldo ShopeePay dari Campaign Aktivasi
Saldo ShopeePay dari campaign aktivasi sebuah hadiah dari pihak Shopee yang diberikan kepada pengguna yang telah berhasil mengaktivasi akun SPinjam.
Hanya dengan mengaktivasi akun, pengguna bisa memperoleh hadiah saldo ShopeePay secara gratis sebesar Rp 50.000.
Secara otomatis saldo akan masuk ke akun ShopeePay dalam kurun waktu sekitar 2×24 jam setelah mengaktivasi akun SPinjam.
Cara Mendapatkan Saldo ShopeePay dari Campaign Aktivasi
Bagi anda yang mungkin tertarik untuk memperoleh saldo ShopeePay gratis 50 ribu, maka bisa langsung mengaktivasi akun SPinjam. Berikut ini adalah cara mendapatkan saldo ShopeePay dari campaign aktivasi:
- Langkah pertama, buka aplikasi Shopee
- Kemudian pilih menu “Saya”di pojok kanan bawah
- Pilih menu “Spinjam”
- Pilih opsi “Aktifkan Sekarang”
- Kemudian masukkan kode verifikasi OTP yang dikirimkan melalui SMS
- Tekan tombol “Lanjut”
- Masukkan data diri yang diperlukan sesuai dengan KTP
- Unggah foto KTP dan foto selfie
- Setelah itu, tunggu beberapa saat sampai proes akivasi berhasil disetujui
Jika muncul notifikasi “Selamat Kamu Sudah Berhasil Menonaktifkan SPinjam” artinya akun SPinjam sudah bisa digunakan dan hadiah saldo ShopeePay gratis akan diterima.
Akhir Kata
Demikianlah informasi menarik dan terlengkap seputar saldo ShopeePay dari campaign aktivasi. Semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk anda dan terima kasih telahh berkunjung.