Sebetulnya cara mengecilkan tampilan Instagram di HP dapat dilakukan dengan mudah, namun sampai sekarang masih banyak yang belum mengetahuinya.
Seperti yang kita tahu Instagram merupakan aplikasi sosial media yang terpopuler hampir di seluruh dunia. Biasanya kita memanfaatkan aplikasi tersebut untuk membagikan momen dalam bentuk gambar maupun video.
Selain fiturnya yang lengkap, aplikasi Instagram juga memiliki tampilan yang menarik dan responsif dengan tujuan untuk memudahkan penggunaan di perangkat ponsel dan PC/Laptop.
Meskipun demikian, banyak pengguna yang merasa kurang nyaman dengan tampilan Instagram yang seperti terlalu besar atau nge-zoom di Hp. Sehingga sebagian pengguna ingin memperkecil tampilan Instagram.
Kebetulan pada kali ini studimsam akan memberikan informasi lengkap seputar cara mengecilkan tampilan Instagram di HP yang bisa diikuti dengan mudah.
Cara Mengecilkan Tampilan Instagram di HP
Bagi anda yang mungkin tertarik untuk mengetahui cara mengecilkan tampilkan Instagram di Hp iPhone maupun Android, maka silahkan ikuti panduan berikut ini:
- Langkah pertama, buka menu Pengaturan di ponsel
- Masuk ke menu Tampilan/Personalisasi
- Pilih opsi Font & Ukuran Tampilan
- Kemudian perkecil ukuran font dan ukuran tampilan sampai ke batas maksimal
- Jika sudah, maka pilih Terapkan
- Setelah itu, buka aplikasi Instagram dan secara otomatis tampilan berubah menjadi lebih kecil
Bagi anda yang mungkin masih bingung dengan panduan tadi, maka bisa tonton video tutorial berikut ini.
Catatan: perlu diketahui bahwa tidak hanya tampilan aplikasi Instagram yang berubah menjjadi kecil, melainkan tampilan menu-menu di Hp akan ikut berubah.
Manfaat Mengecilkan Tampilan Instagram di HP
Terdapat beberapa manfaat yang bisa diperoleh dengan mengecilkan tampilan layar Instagram di Hp, diantaranya sebagai berikut ini:
1. Pengurangan Penggunaan Baterai
Saat Anda mengurangi tampilan layar, Anda juga mengurangi jumlah daya yang digunakan ponsel Anda untuk merender aplikasi Instagram. Ini dapat menyebabkan masa pakai baterai lebih lama, terutama jika Anda adalah pengguna Instagram yang berat.
2. Mempercepat Waktu Loading
Dengan tampilan yang lebih kecil, Instagram dapat memuat konten dengan lebih cepat. Ini bisa mengurangi waktu yang kamu perlukan untuk menunggu gambar dan video muncul di layar.
3. Memperbaiki Pengalaman Pengguna
Beberapa pengguna mungkin merasa lebih nyaman menggunakan Instagram dengan tampilan yang lebih kecil. Ini terutama berlaku untuk mereka yang memiliki ponsel dengan layar yang lebih kecil atau bagi mereka yang lebih suka antarmuka yang lebih sederhana.
Akhir Kata
Demikianlah informasi menarik dan terlengkap seputar cara mengecilkan tampilan Instagram di Hp. Semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk anda dan terima kasih banyak sudah berkunjung.